Cek Resi All-in-One 60 Ekspedisi. Cepat, Akurat, & Lengkap.


29 Mar 2021 09:00

10 TV LED Bagus dan Murah

By Cektarif Plus


Dewasa ini, untuk mendapatkan TV LED dengan harga murah sangatlah mudah. Ada yang original dengan garansi resmi, ada pula yang bekas. Anda tinggal menentukan mana yang pas di kantong.



Kecuali jika Anda ingin TV harga murah tapi kualitasnya bagus. Tentu ada beberapa hal yang harus Anda pertimbangkan sebelum membelinya. Salah satunya adalah merek.

Merek disini berarti, merek yang terpercaya dan terkenal kualitasnya. Biasanya merek terkenal akan menambahkan garansi pada produknya, sehingga konsumen akan lebih terpikat saat membelinya.

Selain merek, Anda juga harus mempertimbangkan hal lain, seperti ukuran, resolusi layar, kecepatan, dan berbagai macam fitur yang bisa memudahkan Anda saat menggunakannya.

Memang tidak akan banyak fitur untuk TV dengan harga murah. Namun yang penting adalah, perhatikan kebutuhan utama dan tujuan Anda membelinya.

Untuk itu, kami menyajikan 10 TV LED bagus dan murah lengkap dengan harga serta ulasannya. Namun sebelumnya, kami akan berbagi pengetahuan mengenai cara memilih TV LED yang bagus dengan harga murah.

Pertimbangkan ukuran yang ditawarkan



Sama halnya dengan ukuran TV tabung, ukuran TV LED juga menggunakan satuan inci. Dalam memilihnya sebaiknya Anda menyesuaikan dengan ukuran ruang yang akan Anda gunakan. Jangan sampai ukuran yang Anda pilih justru terkesan membuat ruang semakin sempit.

Selain itu, pertimbangkan juga jarak tempat peletakkan TV dengan posisi tempat duduk Anda. Jarak yang kurang tepat nantinya dapat berdampak buruk pada penglihatan Anda dan kurang mampu menampilkan gambar secara optimal dari semua sisi.

Untuk membantu Anda mendapatkan solusi tepat dalam memilih ukuran TV, organisasi SMPTE (Society of Motion Picture and Television Enginer ) memberikan beberapa tips terbaik dalam memilih ukuran berdasarkan jarak posisi tempat duduk dengan rincian sebagai berikut.

  • 65inci : untuk TV dengan jarak minimal 2,5m atau 2,1m
  • 50-52inci : untuk TV dengan jarak minimal 2,2m atau 1,7m
  • 46 inci : untuk TV dengan jarak minimal 1,9m atau 1,5m
  • 40-42 inci : untuk TV dengan jarak minimal 1,7m atau 1,3m
  • 32inci : untuk TV dengan jarak minimal 1,3m
  • < 32 inci : untuk TV dengan jarak minimal 1 m

Pilih resolusi layar yang tinggi



Kualitas gambar yang dihasilkan TV LED sangat ditentukan oleh resolusi layar. TV dengan resolusi terbaik akan mampu menampilkan gambar yang terlihat lebih jernih dan alami. Oleh karena itu, sangat penting mempertimbangkan resolusi layar ketika memilih TV.

Sebagai informasi, kini telah tersedia lima jenis resolusi layar yang umumnya digunakan produsen TV LED. Lima jenis layar tersebut meliputi resolusi HD (1280x720 piksel), full HD (1920x1080 piksel), 4K UHD, 6K dan 8K.

Resolusi yang lebih tinggi akan mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang lebih baik. Untuk itu, setidaknya pilihlah TV LED dengan resolusi layar minimal 4K yang mampu menampilkan gambar yang lebih jernih dan alami.

Pilih yang dilengkapi fitur terbaik

Untuk membuat produknya mampu bersaing dengan produk lainnya, produsen TV LED berlomba-lomba menawarkan fitur terbaik guna meningkatkan kualitas produk yang ditawarkan. Setiap fitur yang ditawarkan tentu memiliki nilai guna yang berbeda.

Untuk memudahkan Anda mendapatkan informasi mengenai kegunaan fitur yang umumnya ditawarkan masing-masing produsen pembuat TV LED, berikut kami akan memberikan informasi mengenai jenis dan kegunaan beberapa fitur tersebut, yaitu :



  • HDR (High Dynamic Range), untuk mempertajam tingkat keakuratan gambar.
  • Eco Mode atau Energy Saving, untuk menghemat konsumsi daya listrik.
  • Wide Color Gamut, untuk meningkatkan ketajaman warna dari gambar yang ditampilkan.
  • Hyper Real Engine, untuk membuat gambar terlihat lebih nyata.
  • Digital Crystal Clear, untuk membuat gambar terlihat lebih jernih.

Pertimbangkan kecepatan refresh yang ditawarkan

Kecepatan refresh akan sangat penting bagi Anda yang sedang mencari TV untuk bermain game ataupun menonton siaran langsung. Sebab acara tersebut umumnya membutuhkan kecepatan refresh yang lebih cepat akibat pergerakan gambar yang lebih cepat.

Dengan kecepatan refresh yang tinggi, kualitas gambar yang dihasilkan akan terlihat lebih mulus dan terhindar dari resiko blur/buram.

Oleh karena itu, setidaknya pilihlah produk dengan kecepatan refresh 120 Hertz yang terbukti lebih efektif dan cocok untuk segala aktivitas.



Pilih yang dilengkapi port HDMI dan USB

Perbedaan utama dari TV LED modern jika dibanding TV tabung terletak pada kemampuannya dalam mengubah peran TV. Dari segi kemampuan, TV modern terbukti lebih smart dan mampu digunakan untuk membuka berbagai jenis file dari perangkat lain.

Hal tersebut tak lain akibat kehadiran port HDMI dan USB yang membuat TV LED mampu digunakan untuk membuka file dari perangkat eksternal seperti USB ataupun TV box android.

Ketika memilih jenis port HDMI, setidaknya pilihlah yang dilengkapi port HDMI 2.0 yang mampu menangani konten UHD 4K.

Cara merawat TV LED yang benar



Agar TV LED yang Anda miliki lebih awet dan tahan lama, maka Anda dapat melakukan beberapa hal berikut ini :

  • Letakkan TV LED Anda pada suhu normal, sebab suhu yang terlalu rendah dapat mengurangi tingkat kecerahan TV.
  • Pastikan Anda tidak meletakkan TV LED di ruang yang lembab, agar komponen di dalamnya tidak mudah mengalami korosi.
  • Bersihkan TV LED secara rutin menggunakan kain yang lembut.
  • Pastikan Anda menjauhkan TV LED dari benda magnet yang dapat mempengaruhi flash memori TV.
  • Matikan ketika tidak digunakan.

10 TV LED Bagus dan Murah

Setelah Anda mengetahui cara memilih TV LED, maka selanjutnya kami akan memberikan rekomendasi 10 TV LED bagus dan murah dari berbagai merek berikut ini:



10. TV LED Sakura TCLG-S21A

foto-tv-led-bagus-dan-murah-10

Harga : Rp 840.000

Suara yang dihasilkan terdengar lebih powerfull

Produk Sakura TCLG-S21A ini dibuat dalam ukuran 21 inch yang cocok untuk ruang dengan konsep minimalis. Meski terkesan mini, produk ini dilengkapi 2 speaker stereo berukuran besar yang mampu menghasilkan suara lebih jelas dan powerfull.

Selain itu, produk ini juga dilengkapi banyak port yang membuatnya mampu digunakan untuk bermain game, melihat film melalui flashdisk, dan streaming film ketika dihubungkan dengan set top box.

Dari segi kualitas gambar yang dihasilkan, produk ini dinilai mampu menghasilkan tampilan gambar yang terlihat jernih berkat resolusi HD 1600X900 piksel yang digunakan. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.



9. TV LED Samsung UA24T4001

foto-tv-led-bagus-dan-murah-9

Harga : Rp 1.199.000

Membuat pengguna terhindar dari resiko gambar terlihat blur

Produk yang kami rekomendasikan ini merupakan produk dari Samsung. Dilengkapi tiga protector yang berfungsi menjaga kestabilan konsumsi daya listrik dan resiko kerusakan akibat petir, dan kondisi ruang yang lembab.

Selain itu, kualitas gambar yang dihasilkan terlihat lebih nyata dan aman dari resiko gambar blur berkat fitur Hyper Real Engine dan Clear Motion Rate yang digunakan. Dengan adanya fitur tersebut, dapat dipastikan produk ini cocok untuk Anda yang gemar menyaksikan acara olahraga.



Tidak hanya itu, produk ini juga dilengkapi fitur Sound Capture yang membuatnya mampu digunakan untuk merekam musik. Dari segi desain dibuat dengan desain ramping dalam ukuran 24 inch yang praktis. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.

8. TV LED TCL 32B3

foto-tv-led-bagus-dan-murah-8

Harga : Rp 1.395.000

Terlihat lebih ramping dan mewah

Produk ini tergolong produk dengan harga murah sebab dibuat dalam ukuran 32 inch yang paling banyak diminati konsumen. Bagian bezzelnya sengaja didesain super tipis untuk membuat tampilan TV LED ini semakin mewah dan elegan.



Bukan hanya itu, kemewahan produk TCL ini juga dapat dilihat dari segi spesifikasi berkat penggunaan beberapa teknologi terbaru yang ditawarkan. Beberapa teknologi tersebut meliputi teknologi true color untuk mempertajam warna gambar dan teknologi dolby audio untuk meningkatkan kualitas audio yang dihasilkan.

Selain itu, produk ini juga dilengkapi teknologi smart volume yang berguna untuk menjaga volume TV agar tetap dalam kondisi stabil. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.

7. TV LED Philips 24PHA4003

foto-tv-led-bagus-dan-murah-7

Harga : Rp 1.250.000

Gambar yang dihasilkan terlihat lebih realistis



Produk elektronik dari Philips dikenal dengan kualitasnya yang bagus. Begitupun dengan kualitas produk TV LED Philips seri 24PHA4003 ini yang hadir dengan tambahan fitur yang membuatnya semakin terlihat profesional.

Salah satu fitur utamanya meliputi fitur Digital Crystal Clear yang membuat pengalaman menonton Anda terasa lebih menyenangkan berkat tampilan gambar yang terlihat jernih dan nyata.

Selain itu, produk ini juga dilengkapi satu remot control yang telah dilengkapi teknologi easylink yang berguna untuk mempermudah proses pengoperasiannya. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.

6. TV LED Sharp Aquos LC 24LE170

foto-tv-led-bagus-dan-murah-6

Harga : Rp 1.175.000



Aman dari 7 resiko kerusakan

Sharp Aquos LC 24E170 merupakan seri terbaik dari brand Sharp. Keunggulan utamanya terletak pada fitur HD Ready TV with LED Backlight yang membuat tingkat pencahayaannya terlihat pas dan aman bagi penglihatan.

Selain itu, produk ini juga dilengkapi fitur Eco Mode untuk menghemat konsumsi daya listrik dan antenna booster untuk mempercepat proses penangkapan sinyal sehingga kualitas gambar yang dihasilkan terlihat jernih dan tanpa bayang.

Dengan memilih produk dari Sharp ini, TV LED Anda akan terhindar dari resiko kerusakan akibat petir, kelembaban, beban berat, voltase yang tidak stabil, benturan, dan getaran. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.

5. TV LED Polytron PLD 24T8511



foto-tv-led-bagus-dan-murah-5

Harga : Rp 1.380.000

Dilengkapi speaker home theater dengan suara menggelegar

Produk yang kami rekomendasikan ini lebih akrab disapa konsumen dengan sebutan Polytron Cinemax. Dilengkapi keunggulan utama di bidang audio berkat tambahan speaker tower jenis home theatre yang ditawarkan.

Berkat kehadiran speaker tersebut, volume suara yang dihasilkan terdengar lebih powerfull sehingga cocok untuk Anda yang hobi menonton film. Tidak hanya itu, speaker dari Polytron ini ternyata juga dibekali kemampuan untuk mengubah genre musik.

Dengan TV LED dari Polytron ini, nikmati kenyamanan menonton TV tanpa khawatir mendapat tagihan listrik yang besar di akhir bulan. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.

4. TV LED Changhong L24G3



foto-tv-led-bagus-dan-murah-4

Harga : Rp 1.025.000

Cocok untuk segala desain interior rumah

Brand asal China “Changhong” membekali produknya dengan teknologi modern yang canggih. Salah satu buktinya dapat dilihat dari penggunaan teknologi wide color gambut, UC Pro Engine, dan H.265 yang membuatnya mampu menampilkan gambar dengan ketajaman warna yang bagus.

Dari segi tampilan, TV LED ini juga terlihat semakin menawan berkat desain bezzel yang tipis. Dengan desain tersebut Anda dapat dengan mudah meletakkannya di ruang manapun tanpa khawatir akan merusak nilai keindahan desain interior Anda.

Dilengkapi port HDMI dan USB yang membuatnya mudah disambungkan dengan konsol game, PC, ataupun TV box android. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.



3. TV LED Panasonic 24G302

foto-tv-led-bagus-dan-murah-3

Harga : Rp 1.250.000

Dilengkapi fitur modern multimedia players

Panasonic mulai berkembang di Indonesia sejak tahun 2004. Keluaran produk dari brand ini cenderung lebih awet berkat penggunaan spesifikasi yang berkualitas. Dan produk yang kami rekomendasikan ini tergolong produk harga terjangkau dengan spesifikasi terbaik dari Panasonic.

Sama dengan produk lainnya, produk ini juga dibuat dengan desain slim yang praktis. Dilengkapi fitur multimedia players sebagai fitur utama yang membuatnya lebih mudah digunakan untuk memutar video, film, ataupun foto dari USB.

Tidak hanya itu, produk ini juga dilengkapi port HDMI dan USB untuk memudahkan pengguna menyambungkan TV LED ini dengan perangkat eksternal lainnya. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.



2. TV LED Animax24 inch

foto-tv-led-bagus-dan-murah-2

Harga : Rp 849.000

Lebih ringan, slim, dan hemat energi

Produk yang kami rekomendasikan ini cocok untuk Anda yang sedang mencari TV untuk ruang dengan konsep minimalis. Dibuat dalam ukuran 24 inch dengan desain tipis yang elegan. Dari segi bobot sengaja dirancang lebih ringan agar mudah dipindahkan.

Meski dijual dengan harga murah, namun spesifikasi yang ditawarkan tetap berkualitas. Resolusi layar yang digunakan meliputi resolusi layar 1680 x 1050 yang membuatnya mampu menampilkan gambar tanpa resiko buram.



Tidak hanya itu, TV LED ini juga dilengkapi fitur media player untuk mempermudah pengguna mengakses media dari berbagai sumber.TV LED ini membutuhkan konsumsi daya 0.5 W. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.

1. TV LED Coocaa 24TB1000

foto-tv-led-bagus-dan-murah-1

Harga : Rp 980.000

Warna gambar yang dihasilkan terlihat lebih alami

Produk dari Coocaa ini dibuat dalam ukuran 24 inch yang minimalis. Desainnya dirancang ultra slim dengan tambahan dua kaki penyangga di bagian samping. Dengan dukungan resolusi HD 1366X728 dan fitur full color yang digunakan, gambar yang dihasilkan oleh TV LED ini terlihat lebih realistis.



Selain itu, produk ini juga menggunakan teknologi surround system yang membuatnya mampu menghasilkan audio yang bagus. Tidak hanya itu, produk ini juga dilengkapi fitur Energy Saving atau hemat energi yang cocok untuk gaya hidup modern.

Untuk memudahkan TV LED ini tersambung dengan perangkat eksternal lainnya, Coocaa juga melengkapi produknya dengan port HDMI dan USB. Anda bisa membeli TV LED ini di Shopee.

Kesimpulan

  • Sebelum membeli TV LED, sebaiknya Anda mempertimbangkan beberapa hal, seperti ukuran layar, resolusi layar, kecepatan refresh, jenis port, dan fitur yang ditawarkan.
  • Selain itu, Anda juga harus mengetahui cara merawatnya agar TV LED yang Anda pilih lebih awet dan tahan lama.
  • Anda bisa memilih Sharp Aquos LC 24LE170, karena TV LED ini dilengkapi fitur canggih serta terbukti aman dari 7 kerusakan.
  • Sedangkan, jika Anda ingin TV LED murah dan unggul dari segi audio,Anda bisa memilih Polytron PLD 24T8511.
  • Namun, jika Anda ingin TV LED dengan desain ramping dan didukung teknologi yang canggih, maka Anda bisa memilih TV LED TCL 32B3.



Referensi

  1. Bajaj Finserv (2020), The Ultimate TV Buying Guide For 2020, https://www.bajajfinserv.in/insights/tv-buying-guide-to-choose-best-tv&prev=search&pto=aue
  2. Monsten FPS, 8 Simple Tips to Better Care Your Monitor & TV Set for Longer Life Span, https://www.monsterfps.com/heres-how-to-take-care-of-your-led-tv/



Paket kamu telat? Tanya kiriman di sini

Belanja


Artikel Terkait


Paket kamu telat? Tanya kiriman di sini

Tulis Komentar

Email kamu tidak akan ditampilkan. Setiap tanda bintang * wajib diisi.

Email kamu tidak akan ditampilkan.