Cek Resi All-in-One 60 Ekspedisi. Cepat, Akurat, & Lengkap.


22 Mar 2021 05:22

10 Sepeda Listrik Kualitas Juara yang Murah dan Ramah Lingkungan

By Cektarif Plus


Ramainya jalanan ibukota rasanya bukan menjadi pemandangan asing lagi bagi kita semua. Berbagai transportasi seperti motor dan mobil bukan hal aneh lagi. Meski begitu, transportasi tradisional seperti sepeda juga tidak kehilangan minat.



Seolah menolak terbenam oleh majunya zaman dan teknologi, sepeda tetap hadir di masyarakat. Bahkan sepeda juga sudah mulai mengikuti perkembangan zaman. Salah satunya dengan kehadiran sepeda listrik.

Seperti namanya, sepeda listrik atau e-bike menggunakan tenaga listrik sebagai alat bantu geraknya. Sepeda listrik ini berbeda dengan sepeda motor listrik, karena masih memiliki pedal seperti yang terdapat pada sepeda lainnya.

Sepeda listrik menggunakan baterai isi ulang sebagai sumber energi. Sehingga lebih ramah lingkungan dan juga hemat energi. Selain itu, harganya lebih murah jika dibandingkan dengan sepeda motor listrik.

Karena itu, kami menyajikan sepeda listrik kualitas juara yang murah dan ramah lingkungan lengkap dengan harga serta ulasannya. Namun sebelumnya, kami akan berbagi pengetahuan mengenai sepeda listrik serta cara perawatannya.

Mengenal jenis dan karakteristik sepeda listrik

Selain digunakan untuk transportasi ke berbagai, sepeda listrik juga dapat digunakan untuk berolahraga. Hal ini tidak lepas dari karakter sepeda listrik yang dapat digunakan dengan tenaga manual atau dikayuh.



Secara umum, sepeda listrik dibagi menjadidua jenis. Pertama, Pedelec yang penggunaanya seperti sepeda konvensional atau dapat dikayuh. Kedua, Throttle yang menggunakan stang untuk menjalankannya.

Untuk Anda yang hobi berolahraga, sebaiknya memilih sepeda listrik jenis pedelec. Namun, untuk Anda yang ingin sedikit lebih bersantai, Anda bisa memilih sepeda listrik jenis throttle.

Pilih sesuai dengan tujuan Anda membelinya

Sepeda listrik memiliki jenis dan bentuk yang berbeda. Ada yang memiliki pedal layaknya sepeda konvensional, ada juga yang tidak memiliki pedal namun menggunakan stang untuk mengaktifkan sepeda listriknya.

Kalau tujuan Anda membeli sepeda listrik adalah untuk berpergian tanpa harus menggowes, maka Anda bisa memilih sepeda listrik throttle. Sementara jika Anda juga ingin menggunakannya untuk berolahraga, pilihlah jenis pedelec.



Perhatikan bobotnya

Umumnya, sepeda listrik memiliki total bobot berkisar 20 kg. Tergolong cukup berat dibandingkan dengan sepeda konvensional. Hal ini karena motor penggerak yang ada pada sepeda listrik.

Sebaiknya Anda memilih sepeda listrik yang memiliki bobot ringan. Karena bobot pada sepeda listrik juga akan mempengaruhi penggunaan energi listriknya. Semakin ringan bobotnya, tentu penggunaan listriknya akan semakin hemat.

Pilih merek terpercaya

Semakin tingginya minat masyarakat akan penggunaan sepeda listrik membuat para produsen sepeda berlomba menghasilkan produk sepeda listrik. Tak heran kalau Anda bisa menemukan sepeda listrik dengan berbagai merek di pasaran.

Meski begitu, jangan asal membeli sepeda listrik begitu saja. Jangan mudah tergiur harga murah. Sebaiknya pilih sepeda listrik dari merek yang terpercaya. Hal ini untuk menghindari terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan.



Perhitungkan anggarannya

Sepeda listrik memiliki harga yang beragam. Tergantung pada merek dan spesifikasi yang dimilikinya. Semakin bagus spesifikasi yang dimilikinya, tidak menutup kemungkinan kalau sepeda tersebut akan berharga mahal.

Pastikan bahwa harga sepeda listrik tersebut sesuai dengan anggaran yang Anda siapkan. Ingat, jangan tergiur dengan harga murah. Apalagi kalau merek yang memberikan harga murah tersebut tidak jelas.

Cara merawat sepeda listrik agar lebih awet

Agar sepeda listrik Anda tetap bersih, nyaman dipakai, dan bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama, maka pastikan Anda merawatnya dengan baik. Berikut ini cara yang bisa Anda lakukan untuk merawat sepeda listrik:



  • Segera lakukan pengisian ulang bila sudah selesai digunakan atau saat baterainya sudah habis.
  • Jangan sembarangan dalam mengisi daya baterainya. Matikan dahulu mesin sepeda lalu segera cabut kuncinya. Jangan sekali-kali mengisi dalam keadaan on.
  • Sebaiknya Anda menghindari medan tanjakan, apalagi yang terlalu ekstrem. Jalur tanjakan adalah kelemahan dari sepeda listrik. Kalau dipaksa, baterai akan menjadi cepat habis. Baiknya Anda menggowes sepeda apabila akan melewati tanjakan.
  • Saat baru memulai perjalanan, jangan langsung tancap gas/ngebut. Hal tersebut dapat membuat baterai sepeda listrik menjadi cepat rusak. Sebaiknya lakukan secara perlahan, seperti pada saat memberhentikannya.
  • Rutinlah melakukan pengisian daya pada baterai. Karena baterai yang didiamkan kosong dalam waktu lama akan membuatnya menjadi cepat rusak.
  • Selalu perhatikan tekanan pada ban sepeda agar tetap optimal. Dengan begitu, sepeda listrik akan menjadi mudah dikendalikan dalam berbagai medan.
  • Cek juga bagian baut dan mur pada sepeda listrik. Apabila terjadi goncangan pada sepeda listrik, bukan tidak mungkin baut dan murnya akan mengendor. Jadi, jangan lupa untuk mengecek bagian tersebut.
  • Periksalah kabel penghubung mesin motor ke baterai. Apakah ada debu dan kotoran atau tidak. Kalau ada, segera bersihkan dengan lap bersih. Debu dan kotoran yang menumpuk dapat menghambat kerja mesin motor.

10 Rekomedasi sepeda listrik kualitas juara yang murah dan ramah lingkungan

Setelah Anda mengetahui berbagai hal tentang sepeda listrik lengkap dengan cara perawatannya, maka perkenankan kami memberikan rekomendasi sepeda listrik kualitas juara yang murah dan ramah lingkungan berbagai merek berikut ini:

10. Sepeda Listrik United Milez Bosch



foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-10

Harga : Rp 5.450.000

Dilengkapi sistem keamanan yang bebas khawatir

Sepeda listrik United Milez Bosch ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang ingin menghemat pengeluaran bensin, pajak kendaraan, maupun SIM.

Anda bisa mengendarai sepeda ini dengan cara digowes ataupun tidak. Bila akinya telah terisi penuh, sepeda listrik ini dapat digunakan untuk menempuh jarak 50km dengan kecepatan maksimal hingga 40km/jam.

Soal keamanan, Anda tidak perlu khawatir.Karena Sepeda ini telah dilengkapi dengan sistem alarm beserta remote-nya. Sehingga Anda bisa lebih leluasa saat membawanya bepergian. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.



9. Sepeda Listrik Volta 100

foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-9

Harga : Rp 4.290.000

Dapat mengangkut beban hingga 150 kg

Volta 100 merupakan produk sepeda listrik keluaran brand asli Indonesia, Volta. Sepeda listrik ini telah menjadi pilihan moda transportasi yang ekonomis dan ramah lingkungan.

Sepeda listrik Volta dilengkapi dengan baterai 36V 12 AH LEAD ACID yang dapat digunakan untuk menempuh jarak maksimal 35km dengan kecepatan maksimum mencapai 28 km/jam.

Berat maksimal yang dapat diangkut sepeda listrik ini adalah 150 kg. Sepeda listrik ini juga dilengkapi dengan lampu LED di bagian depan dan belakang serta sein yang aktif. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.



8. Sepeda Listrik Selis IOI

foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-8

Harga : Rp 5.700.000

Desain sporty dan trendi

Sepeda listrik dari Selis terkenal akan desainnya yang sporty dan trendi. Sepeda listrik ini dilengkapi dengan baterai jenis 48 Volts 7 Ah lithium Ion Battery.

Anda dapat menggunakan sepeda listrik ini untuk jarak tempuh maksimal 50 km dengan kecepatan hingga 25 km/jam. Daya angkut maksimal dengan menggunakan sepeda listrik ini mencapai 120 kg.



Ukuran sepeda listrik ini berkisar 166,5 x 61 x 106 cm. Sementara untuk beratnya berkisar 27.7 kg, termasuk dengan baterainya. Untuk bannya sendiri memiliki ukuran 22 inch jenis Solid Airless. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.

7. Sepeda Listrik Jarvis Gen 1

foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-7

Harga : Rp 4.224.000

Nyaman dan aman digunakan untuk bepergian

Seolah tidak mau kalah dengan produsen sepeda lainnya, brand Jarvis juga membuat produk sepeda listrik yang diberi namaJarvis Gen 1. Sepeda listrik ini memiliki daya pakai hingga 3540 W, dengan lama pengisian daya mencapai 6 jam.



Dengan baterai 36V, 12 mAh yang dimilikinya, sepeda listrik ini mampu menempuh jarak hingga 30 km dengan kecepatan maksimal mencapai 30 km/jam. Cocok digunakan untuk bepergian ke kantor atau berbelanja.

Ukuran beban yang dapat diangkut sepeda listrik ini mencapai 150 kg. Selain itu, dilengkapi juga dengan kunci roda sebagai sistem keamanannya. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.

6. Sepeda Listrik Selis Thunder BMX

foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-6

Harga : Rp 5.250.000

Terbuat dari bahan terbaik dan berkualitas



Selis seperti tidak pernah kehabisan ide dalam membuat inovasi sepeda terbarukan. Seperti sepeda listrik satu ini, Selis Thunder BMX yang berkualitas dan ramah lingkungan.

Selis Thunder BMX tidak memerlukan bensin, oli, serta tidak mengeluarkan asap. Selain itu juga tidak berisik dan memiliki service serta spare part yang terbuat dari bahan terbaik dan terjamin mutunya.

Sepeda listrik ini dilengkapi dengan baterai 24 Volt 12 Ah yang dapat menempuh jarak hingga 20 km dengan kecepatan 25 km/jam. Terdapat pula pedal serta lampu LED yang memudahkan perjalanan Anda. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Blibli.

5. Sepeda Listrik Volta 203

foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-5

Harga : Rp 6.290.000



Desain trendi, dilengkapi dengan spion dan pedal assist

Sepeda listrik Voltatipe 203 ini dilengkapi dengan baterai 48V12Ah serta mesin motor 650 watt. Untuk jarak tempuh maksimal menggunakan sepeda listrik ini adalah 40 km dengan kecepatan 40 km/jam.

Volta 203 juga dilengkapi berbagai fitur menarik. Sebut saja lampu LED di bagian depan dan belakang, lubang pengisian daya tambahan, spion, pedal assist, alarm, serta standard di bagian samping dan tengah.

Selain itu, tersedia dalam dua pilihan warna yang berbeda, yaitu merah dan hitam. Untuk mendapatkannya, Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.

4. Sepeda Listrik Selis EOI - Cream



foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-4

Harga : Rp 4.550.000

Ramah lingkungan, kontruksi kokoh, dan desain elegan

Selis EOI ini terbuat dari material frame alloy yang terkenal akan ketahanan dan kekokohannya. Desain dirancang ramah lingkungan, tidak menimbulkan kebisingan, dan juga tidak mengeluarkan asap.

Untuk sumber tenaganya, sepeda listrik Selis menggunakan baterai lithium 36 volts 5.2 ah yang memungkinkan Anda mengendarai hingga radius 15 km dengan kecepatan maksimal 20km/jam.

Selain itu, warna cream yang melekat pada sepeda listrik ini juga dapat membuat gaya Anda terlihat semakin keren dan elegan. Belum lagi garansi 5 tahun untuk frame dan 1 tahun untuk dinamo. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.

3. Sepeda Listrik Viar Uno



foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-3

Harga : Rp 5.450.000

Terbuat dari bahan berkualitas tinggi, praktis dan nyaman dipakai sehari-hari

Sepeda listrik menjadi salah satu moda transportasi yang banyak dipilih karena dianggap lebih ekonomis dan ramah lingkungan. Selain itu, Anda tidak perlu repot-repot mengurus pajak kendaraan, SIM, atau STNK-nya.

Seperti halnya sepeda listrik Viar Uno Sepeda Listrik ini. Sepeda listrik dari brand Viar ini terbuat dari bahan berkualitas tinggi serta memiliki desain praktis yang membuatnya mudah dibawa ke mana saja.

Dengan tenaga motor 350 W serta daya baterai 48V 12Ah, sepeda listrik ini mampu menempuh jarak mencapai 50 km dengan kecepatan maksimal hingga 30 km/jam. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.



2. Sepeda Listrik U-Winfly Type New Redfis

foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-2

Harga : Rp 3.000.000

Desain kekinian, praktis dan cocok digunakan untuk segala usia

Kebanyakan orang memilih sepeda listrik karena sulit atau terlalu lelah untuk menggowes. Meski begitu, tidak sedikit sepeda lisatrik yang tetap memberikan fitur pedal untuk Anda yang tetap ingin menggowes. Seperti sepeda listrik Uwinfly New Redfis ini.

Sepeda listrik keluaran brand Uwinfy ini dilengkapi dengan fitur pedal yang memungkinkan penggunananya untuk menggowes bila ingin berolahraga dan menghemat baterai atau menggunakan motor mesin bila merasa lelah.

Sepeda Listrik Uwinfly New Redfis menggunakan baterai 48V 12 Ah dengan tenaga motor 500 W yang memungkinkan Anda menempuh jarak hingga 40 km dengan kecepatan maksimal hingga 35 km/jam.



Selain itu, desain yang ditawarkan trendi dan cocok dipakai untuk segala usia, baik oleh anak-anak maupun dewasa. Tersedia dua pilihan warna yang menarik, yakni merah dan biru. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Shopee.

1. Xiaomi Qicycle EC1 Electric Bike

foto-sepeda-listrik-kualitas-juara-yang-murah-dan-ramah-lingkungan-1

Harga : Rp 6.799.000

Teknologi canggih, lebih aman dan nyaman

Xiaomi QiCycle terbuat dari material frame alumunium sehingga bobotnya lebih ringan, hanya sekitar 17,5 kg saja.



Dilengkapi dengan fitur 3 modes power assistance, Anda dapat mengatur kecepatan saat berkendara dengan sepeda listrik ini dengan mudah dan nyaman.

Sepeda listrik Xiaomi ini memiliki desain khusus yang praktis dan keren sehingga mudah diparkir di mana saja.Anda juga dapat melihat segala data yang diambil oleh sepeda listrik Xiaomi ini dengan melalui aplikasi.

Selain itu, penggunaan baterai lithium 18650 juga memungkinkan Anda menempuh jarak hingga 40 km. Anda bisa membeli sepeda listrik ini di Sopee.

Kesimpulan

  • Sebelum membeli sepeda listrik, sebaiknya Anda mempertimbangkan beberapa hal penting, seperti tujuan Anda membelinya, bobot, merek, serta ketersediaan anggarannya.
  • Selain itu, Anda harus memperhatikan cara perawatannya agar sepeda listrik Anda lebih awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.
  • Anda bisa memilih sepeda listrik Selis Thunder BMX, karena lebih ramah lingkungan dan memiliki spare part dengan kualitas terbaik.
  • Sedangkan, untuk Anda yang ingin menggunakan sepeda listrik ekonomis dan ramah lingkungan , Anda bisa memilih sepeda listrik Viar Uno.
  • Namun, untuk Anda yang menginginkan sepeda listrik dengan teknologi canggih, maka Anda bisa memilih Xiaomi Qicycle EC1 Electric Bike.



Referensi

  1. Sepeda.Me (2020), Perbedaan Sepeda Listrik Dengan Sepeda Biasa, https://www.sepeda.me/sepeda/perbedaan-sepeda-listrik-dengan-sepeda-biasa.html
  2. Sepeda.Me (2020), Mengapa Memakai Sepeda Listrik, https://www.sepeda.me/sepeda/mengapa-memakai-sepeda-listrik.html



Paket kamu telat? Tanya kiriman di sini

Belanja


Artikel Terkait


Paket kamu telat? Tanya kiriman di sini

Tulis Komentar

Email kamu tidak akan ditampilkan. Setiap tanda bintang * wajib diisi.

Email kamu tidak akan ditampilkan.