Cek Resi



Belanja

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Oppo Reno 5G

Oppo kembali menghadirkan terobosan baru pada produknya. Launching pada bulan April 2019 lalu, Oppo Reno 5G hadir sebagai smartphone 5G pertama yang mereka produksi.

Meskipun jaringan 5G belum banyak hadir di berbagai wilayah di dunia, ponsel tipe ini cukup diterima dengan baik. Harga dan spesifikasi Oppo Reno 5G juga tergolong seimbang, sesuai dengan kualitasnya.

Oppo tipe ini banyak memiliki kelebihan yang menjadi daya tarik tersendiri. Ada juga beberapa kekurangannya yang cukup menjadi bahan pembicaraan para pecinta gadget.

Kira-kira apa saja kelebihan dan kekurangan handphone tipe ini, kita akan mengulasnya satu-persatu. Namun sebelumnya Anda perlu mengetahui sekilas tentang jaringan 5G, Oppo Reno Series hingga spesifikasi Oppo Reno 5G.

Sekilas tentang jaringan 5G

Biasanya kita sering melihat huruf G yang artinya generasi pada jaringan telepon seluler. Sampai saat ini terdapat generasi pertama hingga generasi kelima atau 5G. Jaringan 3G lebih cepat dari generasi sebelumnya sehingga dapat dilakukan video streaming.

Pada jaringan generasi ke 3 atau 3G ini dikembangkan lagi menjadi jaringan yang lebih cepat yaitu generasi ke empat atau 4G LTE.

Kecepatan 4G mencapai 100Mbps serta memiliki harga yang terjangkau dan keamanannya tinggi. Jaringan generasi ke 4 juga telah dikembangkan hingga hadirlah generasi ke 5.

5G ini memiliki beberapa kelebihan dalam hal kecepatan yang sangat tinggi, hemat energi serta biaya. Diperkirakan kecepatan 5G ini mencapai lebih dari 1000 Mbps, kira-kira 10 kali lebih cepat dari 4G LTE.

Jaringan 5G baru bisa dinikmati beberapa negara di luar negeri. Negara tersebut seperti Amerika, Korea, Tiongkok, Jerman dan Inggris.

Untuk merek smartphone juga tidak semuanya menyediakan device yang mendukung jaringan 5G. Beberapa merek yang sudah merilis device mereka untuk 5G misalnya saja Lenovo, Oppo, Samsung, Xiaomi, Huawei serta Oneplus.

Di Indonesia sendiri diperkirakan jaringan 5G baru akan diluncurkan pada tahun 2021. Beberapa provider seperti Telkomsel, Indosat dan XL telah melakukan pengujian jaringan ini sejak tahun 2018.

Pemerintah kita untuk saat ini masih fokus pada pengembangan infrastuktur 4G. Hal ini mengingat masih banyak daerah di tanah air yang belum terjangkau jaringan 4G. Terutama untuk daerah di pedesaan maupun pelosok-pelosok.

Negara-negara lain di Eropa, Timur Tengah maupun Afrika juga belum merilis jaringan 5G. Diperkirakan jaringan ini bisa menyeluruh pada populasi dunia sekitar tahun 2025 nanti.

Dengan banyaknya jangkauan 5G di daerah-daerah, tentunya akan semakin banyak perusahaan gadget yang akan memproduksi device yang mendukung 5G.

Mengenal Oppo Reno Series

Smartphone asal negeri Tiongkok yang dikenal sebagai pelopor kamera selfi ini lebih banyak menyasar pasar kelas menengah. Meskipun harganya terjangkau,tapi kualitasnya tidaklah asal-asalan.

Oppo bahkan mampu bersaing dengan merek ternama sekelas Samsung. Oppo juga tak mau kalah dengan para pesaingnya di pasar kelas atas. Untuk itu banyak juga dihadirkan produk mewah untuk kalangan menengah ke atas.

Brand ini pertama kali memperkenalkan dirinya di Indonesia pada bulan April 2013. Saat itu series yang diperkenalkan adalah Oppo Find 5.

Setelahnya merek ini banyak mengeluarkan rangkaian series terbaru seperti, N1, A1K, A5S, F11, hingga rangkaian Oppo Reno series ditahun 2019 kemarin.

Pertama kali diluncurkan di Beijing Oppo Reno series hadir dengan dua produk yaitu Oppo Reno dan Oppo Reno 10x Zoom. Dua produk tersebut dibanderol dengan harga 8 hingga 10 jutaan. Keduanya menggunakan Color OS 6.0 dengan sistem basisnya Android Pie 9.0.

Hingga sekarang Reno series selalu berinovasi dengan hadirnya beberapa Oppo Reno series lagi seperti Oppo Reno Z, Oppo Reno 5G, Oppo Reno2, Oppo Reno 2F, Oppo Reno 3, Oppo Reno 3 Pro, hingga Oppo Reno 4.

Kesemuanya hadir dengan kualitas foto yang memukau, apalagi jika dalam keadaan kurang cahaya seperti di malam hari.

Spesifikasi Oppo Reno 5G

Reno 5G memang menyasar wilayah-wilayah yang sudah resmi menggunakan 5G. Sedangkan di Indonesia sendiri produk ini belum banyak dipasarkan.

Meski demikian,tidak sedikit gerai smartphone yang sudah berani menjual Oppo Reno 5G. Kebanyakan dari mereka ada pada situs atau marketplace belanja online.

Oppo sendiri terbilang laris diproduknya pada rentang harga satu hingga dua jutaan. Meskipun begitu, mereka tetap menyajikan produk-produk unggulan untuk pangsa pasar yang lebih tinggi.

Reno 5G juga demikian, dihadirkan khusus bagi kalangan menengah ke atas yang ingin mencoba jaringan super cepat 5G. Berikut ini spesifikasi dari Oppo Reno 5G :

Chipset : Qualcomm SDM855 Snapdragon 855 (7nm)
CPU : Octa-core (1x 2.84 GHz Kryo 485& 3x2.42 GHz Kryo & 4x1.8 GHz Kryo 485)
GPU : Adreno 640

RAM : 8 GB
Memori Internal : 250 GB
Memori Eksternal : microSD (sampai 256 GB)

Baterai : Li-Po (Non-removable) 4065 mAh (VOO Flash Charge) Fast Battery charging 20W
OS : Color OS 6.0 dengan basis Android 9.0 Pie
Warna : Jet Black, Ocean Green

Ukuran layar : 6.6 inci dengan Corning Gorilla Glass 6 + DCI-P3
Jenis layar : Amoled capacitive touchscreen
Resolusi : 1080 x2340 pixels

Jaringan : 2G, 3G, 4G, 5G
SIM Card : Nano-Sim, Dual stand-by (hybrid dual sim)
Dimensi : 162 x 77.2 x 9.3 mm
Berat : 215 gram

3 Kamera belakang : Resolusi 48MP+13(periskop)+8MP
1 kamera selfi : Resolusi 16 MP (motorize pop-up)
Konektivitas : Wlan, Bluetooth, NFC, GPS, USB

Kelebihan Oppo Reno 5G

Dengan banderol harga yang terbilang mahal, Oppo Reno 5G memiliki keunggulan yang patut Anda ketahui. Berikut ini beberapa kelebihannya :

1. Bentuk elegan, gambar tampak nyata dan jernih

Dengan beratnya yang mencapai 205 gram dan dimensi 162 x 77.2 x 9.3 mm, membuat ponsel ini masih nyaman jika dipegang dengan satu tangan.

Meskipun tidak terlalu ringkas, tapi jika dilihat akan tampak ramping dan ideal. Ditambah bagian sudut-sudutnya dibuat lebih smooth sehingga terkesan lebih mewah dan elegan.

Ukuran layar yang mencapai 6,6 inci dan jenis layar AMOLED membuat visualnya tampak nyata dan lebih smooth. Resolusi 1080 x 2340 pixels atau Full HD+ membuat gambar terjamin kejernihan dan ketajamannya.

Adanya pelindung layar dan anti pecah Corning Gorilla Glass 6 juga mampu melindungi layar dari goresan benda-benda yang tajam.

2. Memori dan baterai yang mumpuni

RAM produk ini tergolong mumpuni yaitu 8 GB. Dengan RAM yang besar memungkinkan pemrosesan data berjalan cepat atau anti lelet.

Memori internalnya mencapai 250 GB. Memori internal yang besar membuat lebih banyak aplikasi dan perangkat yang bisa disimpan di ponsel ini. Belum lagi kapasitas memori eksternalnya yang mencapai 256 GB, sangat memudahkan Anda untuk memindahkan data atau file dari kartu memori internal.

Batrenya menggunakan jenis Li-Po (non-removable) dengan kapasitas 4065 mAh. Spesifikasi ini membuat baterai hidup lebih lama. Tipe baterai non-removable juga terbilang awet atau tidak mudah rusak.

Seperti umumnya ponsel Oppo, baterai ini dilengkapi juga fitur teknologi 20W fast charging VOOC (teknologi pengisian daya cepat). Diklaim waktu pengisian daya dengan teknologi ini bisa mencapai 70 hingga 80 menit saja.

3. Hasil foto yang bagus dan terlihat profesional

Ketiga kamera belakang Oppo Reno 5G dapat menghasilkan jepretan yang tajam dan jernih seperti foto DSLR. Produk ini juga mengandalkan kamera utama 48 MP yang mampu untuk merekam video dengan maksimal resolusinya 2160 piksel.

Dengan jumlah megapiksel yang tinggi tersebut nantinya akan bisa menangkap gambar lebih detail.

Untuk kamera depannya sendiri juga mencapai 16 MP, hal ini membuat foto selfi beresolusi tinggi dan juga lebih detail.

Selain itu didukung pula dengan lampu kilat LED ganda, yang membuat foto dan video memiliki warna yang lebih baik dan seimbang.

4. Dilengkapi dengan modem Snapdragon X50

Oppo Reno 5G memiliki spesifikasi yang mumpuni. Spesifikasinya juga hampir sama dengan Reno 10x Zoom yang notabene telah beredar di pasar Indonesia.

Perbedaan paling kentara yaitu adanya chipset Snapdragon 855 dan modem Snapdragon X50. Modem inilah yang bisa menyambungkan ke jaringan 5G.

Selain jaringan 5G, smartphone ini juga dilengkapi dengan jaringan 2G, 3G dan 4G. Hal ini sangat berguna karena di tempat kita belum ada jaringan 5G.

Ditambah lagi adanya fitur WIFI yang cepat, sangat pas untuk streaming video HD ataupun gaming. Produk ini dilengkapi juga dengan Bluetooth yang membuat Anda bisa berbagi data dengan mudah.

5. Didukung OS Android Pie 9 yang lebih keren

Android Pie 9 ini memiliki fitur yang rapi dan keren. Icon pengaturannya lebih berwarna dan sangat mendukung multitasking.

Selain itu, Android Pie juga memiliki fitur Dark Mode yang didukung dengan layar berpanel AMOLED. Gabungan keduanya membuat lebih hemat daya dan lebih nyaman di situasi tertentu.

OS ini dilengkapi dengan fitur lockdown yang lebih aman daripada fitur keamanan lainnya seperti fingerprint atau face unlock.

Bisa saja saat tidur jari Anda disalahgunakan untuk menjebol keamanan handphone. Fitur lockdown mengharuskan pengguna menggunakan PIN atau password untuk membuka HP. Oleh karenanya keamanan dan privasi lebih terjamin.

6. Kinerja gahar dan CPU lebih cepat

Merek ini memiliki kinerja CPU yang lebih cepat dari pada tipe-tipe Oppo sebelumnya. Menggandeng Qualcom sebagai penyedia chipset SDM855 Snapdragon 855 membuat kestabilan sistem juga tinggi.

Snapdragon 855 ini ditenagai oleh prosesor Octa Core yang membuat kinerja lebih gahar.

7. Didukung teknologi Dolby Audio dan dua mikrofon

Teknologi suara Dolby Audio mampu menghasilkan suara yang baik, detail dan memberikan pengalaman realistis pada penggunanya.

Selain itu, adanya dua mikrofon tentunya akan membuat kualitas suara juga lebih baik. Dua mikrofon juga dapat membuat perangkat ini menyaring kebisingan dari luar.

Kekurangan Oppo Reno 5G

Sebagus apapun sebuah produk, umumnya memiliki celah kekurangan. Ada beberapa kekurangan smartphone Reno 5G ini yang wajib Anda ketahui, diantaranya adalah :

1. Tidak adanya perangkat anti debu dan tahan air

Oppo Reno 5G belum dilengkapi dengan perangkat anti debu dan tahan air. Smartphone mahal biasanya dilengkapi dengan perangkat anti debu, tahan air ataupun sekat cuaca (tahan percikan). Misalnya saja Apple iPhone XS Max yang dibanderol di atas 8 jutaan.

Perangkat tersebut memiliki sekat ekstra yang dapat mencegah kerusakan yang diakibatkan karena tetesan hujan, percikan air maupun debu. Apalagi jika Anda suka mengambil foto di dalam air, memiliki ponsel pintar tahan air sangatlah Anda harapkan.

Perangkat anti debu dan tahan air umumnya tidaklah terlalu penting. Namun sebagian orang akan memilih membeli merek lain yang menyediakan perangkat yang lengkap, meskipun harganya jauh lebih mahal.

2. Tidak memiliki pengeras suara stereo yang terpasang dan jack audio 3,5 mm

Untuk ponsel canggih yang cukup menguras kantong ini ternyata tidak mempunyai pengeras suara stereo terpasang. Pengeras suara stereo mampu memberikan suara yang kaya. Sebagai nilai lebihnya ponsel pintar ini dilengkapi teknologi suara Dolby Audio.

Selain itu merek ini ternyata juga tidak mempunyai soket untuk konektor audio 3,5 mm. Hal ini juga menjadi kekurangan tersendiri mengingat harganya yang di atas 8 jutaan. Sehingga membuat Anda memerlukan earphone nirkabel, jika mau mendengarkan musik tanpa kontak secara langsung dengan ponsel pintar tersebut.

3. Belum dilengkapi dengan fitur radio FM ataupun AM

Di jaman serba aplikasi seperti sekarang ini dengan mudahnya bisa menemukan saluran radio pada aplikasi radio yang dapat diunduh di playstore atau appstore. Namun jika Anda ingin mendengar radio tanpa harus memakan kuota, memakai fitur radio FM/AM pastilah menjadi pilihan utama.

Sayangnya ponsel cerdas yang satu ini belum dilengkapi fitur radio FM/AM. Untuk harga semahal ini tentu akan kurang afdol jika tidak dibekali fitur tersebut. Walaupun banyak juga ponsel mahal dan bermerek lainnya yang tidak pula didukung fitur tersebut.

4. Tidak memiliki panel IPS

Panel IPS (In-Plane Switching) biasanya digunakan pada LCD untuk mereproduksi warna dengan kualitas rendah serta sudut pandang terbatas.

Jika panel IPS ini penting untukmu, Anda wajib mempertimbangkan untuk membeli Oppo Reno 5G ini.

5. Jaringan 5G cenderung mudah terhalang

Meskipun jaringan 5G ini sangat cepat, tapi mudah terhalang. Misalnya saja terhalang dedaunan, pohon ataupun tubuh orang.

Jaringan ini lebih cocok di tempat terbuka daripada di dalam ruangan. Sedangkan di dalam ruangan atau kantor memerlukan perangkat khusus atau penangkap sinyal.

Hal lain yang perlu Anda ketahui adalah semakin cepat jaringan 5G tentunya semakin cepat habis pula kuota internet Anda.

Jika saat menggunakan 4G kuota internet terasa melimpah walaupun hanya 6 GB, lain halnya dengan menggunakan 5G. Kuota sebesar 6GB mungkin tidak terasa dan membuat anggaran pulsamu membengkak.

Untuk itu Anda perlu mempertimbangkan baik-baik sebelum mencoba membeli ponsel cerdas yang satu ini.

Kesimpulan

Referensi

  1. Oppo, Oppo Reno 5G, https://www.oppo.com/en/smartphone-reno-5g/
  2. Oppo, Specs, https://www.oppo.com/en/smartphone-reno-5g/specs/
  3. Birton Sihombing (2019), Intip Kelebihan dan Kekurangan Opporeno 5G, https://www.viva.co.id/blog/gadget/1162615-intip-kelebihan-dan-kekurangan-oppo-reno-5g



Belanja




Share this: